Evaluasi Keadaan OPT Bulan Januari 2012 di Instalasi Bandung
Berdasarkan hasil pengamatan terhadap perkembangan OPT pada tanaman padi maka keadaan serangan maupun persentase luas serangan mengalami peningkatan baik keadaan luas serangan maupun persentase luas serangan terhadap luas pertanaman.hal tersebut perlu dilakukan upaya penghendalian, mengingat iklim yang sangat menunjang terhadap perkembangan OPT. Informasi dari Badan Meteorologi dan Geofisika Balai Wilayah II Statsiun Klimatologi Darmaga Bogor perlu disampaikan bahwa perkiraan curah hujan masih tinggi di Kabupaten Bandung kisaran antara 221 mm-331 mm.
Untuk mendukung program SPOT STOP dalam rangka mensukseskan Program Peningkatan Beras Nasional, perlu dilakukan upaya-upaya pengendalian sebagai berikut: (a) Melaksanakan antisipasi peningkatan serangan OPT dengan meningkatkan kewaspadaan dan monitoring perkembangannya (b) Penyediaan sarana pengendalian dengan bahan aktif yang sesuai dengan OPT sasaran (c) Menerapkan pengendalian fisik/mekanis, misalnya pengumpulan kelompok telur untuk pengendalian penggerek batang dan gropyokan untuk pengendalian tikus (d) Penggunaan agens hayati untuk antisipasi penyakit bakteri hawar daun dengan Corynebacterium sp. (e) meningkatkan gerakan pengendalian, terutama di daerah kronis endemis OPT dengan penggunaan pestisida kimia sesuai anjuran(sumber tulisan rekomendasi labpopt bandung)
Untuk mendukung program SPOT STOP dalam rangka mensukseskan Program Peningkatan Beras Nasional, perlu dilakukan upaya-upaya pengendalian sebagai berikut: (a) Melaksanakan antisipasi peningkatan serangan OPT dengan meningkatkan kewaspadaan dan monitoring perkembangannya (b) Penyediaan sarana pengendalian dengan bahan aktif yang sesuai dengan OPT sasaran (c) Menerapkan pengendalian fisik/mekanis, misalnya pengumpulan kelompok telur untuk pengendalian penggerek batang dan gropyokan untuk pengendalian tikus (d) Penggunaan agens hayati untuk antisipasi penyakit bakteri hawar daun dengan Corynebacterium sp. (e) meningkatkan gerakan pengendalian, terutama di daerah kronis endemis OPT dengan penggunaan pestisida kimia sesuai anjuran(sumber tulisan rekomendasi labpopt bandung)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar